• Lari dari Allah 2024-10-25

    Dari tengah-tengah dunia orang mati aku berteriak, dan Kaudengarkan suaraku. –Yunus 2:2

    Baca: Yunus 2:1-10

    Julie dan Liz menempuh perjalanan dengan perahu kayak dari pantai California untuk mencari kawanan paus bungkuk. Paus bungkuk dikenal aktif tidak jauh dari permukaan laut, sehingga mereka mudah ditemukan. Namun, kedua wanita itu sangat terkejut saat seekor paus bungkuk muncul tepat di bawah mereka. Rekaman seorang saksi mata atas kejadian itu menunjukkan bagaimana mulut paus yang besar membuat kedua wanita dan kayak mereka terlihat sangat kecil. Syukurlah, meski tenggelam sejenak, Julie dan Liz bisa lolos tanpa cedera.

    Pengalaman mereka dapat menolong kita saat membaca kisah Alkitab mengenai Nabi Yunus yang ditelan “seekor ikan besar” (Yun. 1:17). Allah telah memerintahkan Yunus untuk memperingatkan orang Niniwe, tetapi karena mereka pernah menolak Allah, Yunus merasa mereka tak layak mendapatkan pengampunan-Nya. Alih-alih taat, Yunus melarikan diri dengan naik kapal. Allah pun mengirimkan badai yang dahsyat, dan kemudian Yunus dilemparkan ke laut.

    Allah menyediakan sebuah jalan untuk menyelamatkan Yunus dari kematian akibat ganasnya lautan, sehingga Yunus terhindar dari akibat tindakannya yang jauh lebih buruk. Lalu, Yunus “berseru kepada Tuhan” dan Allah menjawabnya (2:2). Setelah Yunus mengakui kesalahannya dan mengangkat pujian serta pengakuan akan kebaikan Allah, ia pun dimuntahkan dari ikan “ke darat” atas perintah Tuhan (ay. 10).

    Oleh kasih karunia Allah, ketika kita mengakui dosa-dosa kita dan mempercayai pengorbanan Yesus, kita diselamatkan dari kematian rohani yang selayaknya kita terima dan mengalami hidup baru di dalam Dia.

    Oleh: Kirsten Holmberg

    Renungkan dan Doakan

    Kapan Anda pernah “lari” dari Allah? Bagaimana Anda sudah mengalami hidup baru di dalam Tuhan Yesus?

    Ya Allah, aku mengakui dosa-dosaku dan bersyukur, karena Engkau telah menyediakan hidup baru bagiku di dalam Yesus.

    Amin.....

    Selamat menjalani hari ini dengan semangat dan Kekuatan dari Tuhan, Gbu....

    WAWASAN

    Pengejaran Allah terhadap Yunus sungguh luar biasa karena pada awalnya, semua hal dan setiap orang menaati Allah kecuali sang nabi! Dalam pasal 1, angin ribut (ay. 4), lautan yang mengamuk (ay. 15), dan para pelaut kafir (ay. 12-15) menaati Allah, seperti juga ikan besar (ay. 17). Dalam pasal 2, ikan itu masih taat (ay. 10), dan dalam pasal 3, penduduk Niniwe yang kafir menaati Allah dalam pertobatan iman (ay. 5). Dalam pasal 4, angin timur dan ulat menaati-Nya (ay. 7-8). Allah mengejar Yunus di setiap langkahnya, dan ketika panggilan kedua datang, sang nabi pun akhirnya taat (3:1-3). –Bill Crowder

    Anda bisa memberikan dampak yang lebih berarti 

    Our Daily Bread

  • You might also like

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Mengenai Saya

Foto saya
Pematangsiantar, Sumatera Utara, Indonesia
Pengamat Sosial

Bertumbuh dalam Allah 2025-07-07

Usahakanlah supaya engkau layak di hadapan Allah. –2 Timotius 2:15 Baca: 2 Timotius 2:14-16, 22-26 Pada tahun-tahun pertamanya sebagai seora...

Halaman FB